10 Merk Stroller Bayi Yang Bagus

10 Merk Stroller Bayi Yang Bagus - Berjalan-jalan bersama si kecil di taman, adalah salah satu kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan oleh orang tua bersama anaknya. Dan meski si anak belum bisa duduk dan masih berusia beberapa bulan, membawanya jalan-jalan adalah hal yang baik untuk dilakukan, karena di luar sana ada banyak hal yang bisa dilihat dan merupakan hal yang baik mengenalkan anak ke lingkungan diluar rumah dan bertemu orang-orang baru.

Sumber: babycenter.com

Kebanyakan orang tua, akan membawa anak-anaknya berjalan-jalan di taman. Selain karena suhu udara di taman terasa lebih sejuk, udaranya pun lebih bersih karena ada banyak tumbuhan dan phon plus taman merupakan area bebas kendaraan sehingga tidak berbahaya untuk si kecil bermain di taman.

Biasanya para orang tua akan menggendong bayi mereka saat berjalan di taman. Well, ini memang membuat bayi merasa nyaman karena dekat dengan orang tua, tapi jika terlalu lama tentu anda pasti akan merasa pegal dan lelah juga. Untuk itu, agar acara jalan-jalan anda bersama si kecil tetap menyenangkan dan bebas rasa pegal, anda membutuhkan perlengkapan tambahan yaitu stroller atau kereta dorong bayi. Well, stroller memang menjadi salah satu pernik bayi yang tidak boleh dilewatkan. Selain membantu anda menghindari rasa pegal, stroller juga sangat nyaman digunakan untuk bayi.

Nah jika anda dan pasangan sebentar lagi akan memiliki seorang bayi, anda wajib membeli sebuah stroller nih! Nah agar tidak bingung memilih stroller yang pas, seperti yang dilansir oleh vemale.com, berikut ini Tips Memilih Stroller Yang Bagus!

Tips Memilih Stroller Yang Bagus


1. Bentuk yang tepat

Sumber: pinterest.com

Saat memilih stroller bayi, jangan hanya tergiur dengan bentuk dan warnanya yang lucu. Pilih kereta dorong dengan tinggi dorongan yang sesuai dengan porsi tubuh kamu dan pasangan. Hal ini penting, agar si kecil dan orang tua nyaman saat berjalan-jalan.

2. Periksa tingkat keamanan

Sumber: lazada.com

Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah memastikan kestabilan kereta dorong. Jangan sampai stroller mudah terguling. Perhatikan juga keseluruhan bagian stroller seperti roda kereta dan bautnya yang kuat, sabuk pengaman dan kuncinya dan juga rem stroller.  Sebaiknya, pilih yang memiliki rem tangan juga, agar bisa melakukan pengereman mendadak.

3. Utamakan kenyamanan si kecil

Sumber: nannicagnonenet.com

Pastikan stroller yang dipilih memiliki dudukan yang nyaman dan mudah dibersihkan. Periksa juga tudung dari stroller sangat nyaman dan teduh saat digunakan oleh si kecil. Lebih baik, pilih juga stroller yang memiliki aksesoris lengkap, seperti meja makan yang bisa dilipat, tempat botol dan beberapa space untuk menyimpan perlengkapannya. Jadi, segala kebutuhan lengkap si kecil dapat terpenuhi saat berada di atas stroller.

Saat ini terdapat berbagai merk stroller yang dapat anda temukan di toko perlengkapan bayi. Stroller-stroller ini umumnya memiliki bentuk yang lucu dengan warna-warna yang cerah membuat para orang tua tergiur untuk membeli karena desainnya yang menarik. Tapi, anda tidak boleh hanya tergiur dengan desainnya yang lucu, karena belum tentu stroller tersebut nyaman untuk bayi anda. Dan daripada bingung memilih stroller mana yang bagus, seperti yang dilansir oleh tabloidnova.com, berikut ini 10 Merk Stroller Yang Bagus!

10 Merk Stroller Bayi Yang Bagus


1. Bumbleride Indie

Sumber: thebabyloft.com

The Indie dari merek Bumbleride merupakan stroller yang memiliki banyak fungsi yang dapat digunakan setiap harinya, baik saat mengajak jalan Si Kecil atau untuk menidurkannya. Seri ini bisa dikatakan yang tercanggih di kategorinya. Dengan didukung kapasitas muatan hingga 22 pon atau setara 10 kilogram, stroller lansiran Bumbleride ini diklaim mampu menampung beban bayi beserta barang bawaan tanpa memberatkan orangtua untuk mendorongnya. Pegangan tangan stroller juga dapat disesuaikan dengan tinggi orang yang membawanya.

2. Graco FastAction Fold Jogger

Sumber: strollerexpert.com

The FastAction mendapat bintang empat untuk produk strollernya ini. Pegangan tangan sekaligus roda stroller diklaim sangat mudah didorong atau dibawa di berbagai medan jalanan yang licin maupun beraspal. Muatan stroller ini hingga 15 kilogram, namun sayang dibanderol dengan harga cukup fantastis sekitar 880 Dolar Amerika.

3. Stroll Air-Cosmos

Sumber: walmarts.com

Stroller yang satu ini diklaim dapat memanuver segala medan dan berat bawaannya. Bagian kap penutup serta tempat duduknya juga memudahkan orangtua mengamati buah hatinya dengan lebih saksama.

4. Inglesiana Trip

Sumber: materese.com

The Inglesina Trip adalah stroller berpayung dengan banyak aksesoris ekstra di atas dan di dalamnya. Diluar boks, stroller ini memiliki bantalan duduk dan tempat tidur yang lebih nyaman dan besar, penutup hujan yang cukup baik serta pegangan tangan yang mudah disesuaikan. Kapasitas barang bawaan juga tersedia di bawah tempat duduk, dan di sisi kantong kanopi.

5. 4Moms Origami

Sumber: chipolino.com

Stroller dari 4 Moms Origami ini memiliki pegangan otomatis dengan desain yang lebih pop dan modern. Canggihnya lagi, stroller ini mempunyai lampu di bagian atas serta pengukur suhu digital yang juga bisa menghitung kecepatan dorongan stroller dan jarak yang sudah ditempuh. Tak hanya itu, stroller juga memiliki adaptor yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi baterai gadget anda. Sayangnya, stroller ini cukup berat dengan kisaran beban sekitar 17 kilogram.
10 Merk Stroller Bayi Yang Bagus
6. Quinny Yezz

Sumber: pushchairtreder.com

Stroller Quinny Yezz mempunyai bobot sekitar 7 kilogram. Cukup ringan untuk sebuah stroller bayi. Tempat duduk, pegangan tangan serta rodanya lebih kecil dan ringan seperti skuter. Quinny memang dikhususkan sebagai stroller travel yang portabel atau mudah dibawah. Sayangnya, Quinny tidak menyertakan kantong penyimpanan dibawah tempat duduk serta bagian untuk menaruh minuman botol. Desainnya cukup unik namun harganya cukup fantastis berkisar 820 Dolar Amerika.

7. Cosatto Supa

Sumber: trendybaby.com

Ini adalah salah satu jenis stroller dengan kap penutup besar yang memiliki banyak fitur kelebihan. Harganya terbilang premium dengan penambahan kenyamanan yang terdiri dari tempat duduk yang lebih besar dan melindungi bayi yang baru lahir hingga bagian area kaki yang lebih panjang dan bisa disesuaikan sesuai posisi balita. Warnanya juga sangat beragam dengan tambahan motif.

8. Pliko Junior

Sumber: babydollsideas.com

Merk satu ini cukup recomended dan harganya juga bersahabat, dan memiliki ketahanan yang kuat. Salah satu kelebihan Pliko Junior ini adalah manouver rodanya yang enak dan nyaman untuk berbelok dan bebas macet, sedangkan roda nya sendiri sangat smooth. Pliko Junior ini juga bisa dilipat, meski setelah dilipat masih terlihat besar.

9. Babyelle Cozy Travel System

Sumber: bukalapak.com

Babyelle Cozy Travel System  ini dihargai 1,2 jutaan, mudah dibawa, dan dapat dilipat. Stroller ini juga dilengkapi travel system karena dilengkapi dengan carseat yang bisa diangkat dan ini berguna jika anda tertidur, jika akan dipindahkan anak tidak akan terbangun. Sayangnya meski bisa dilipat, ukuran stroller ini masih cukup besar dengan berat sekitar 8 kilogram.

10. Cocolatte Otto N74

Sumber: bukalapak.com

Harga kisaran stroller merk Cocolatte Otto N74 ini adalah 1,2 jutaan. Mereka juga baru mengeluarkan jenis stroller baru dengan nama Cocolatte Pockit yang bisa dilipat sampai kecil dan enteng sehingga bisa dibawa kemana-mana, meski beratnya masih sekitar 7 kilogram.

Itu dia 10 Merk Stroller Yang Bagus. Well, dibandingkan dengan perlengkapan bayi yang lain, harga stroller memang cenderung lebih mahal. Namun tidak ada salahnya kan mengeluarkan budget sedikit lebih besar untuk kenyamanan bayi anda, ditambah stroller biasanya sangat awet sehingga anda tidak perlu membeli stroller baru saat akan memiliki anak lagi.

Belum ada Komentar untuk "10 Merk Stroller Bayi Yang Bagus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan satu

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan 2

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan 3

Iklan Bawah Artikel

Iklan 4